Ai no Uta: Soundtrack Strobe Edge yang Catchy dan Romantis

Soundtrack atau lagu tema di suatu film tidak hanya disertakan sebagai pelengkap. Lagu juga dapat memperkuat sebuah adegan cerita. Begitupun pada film Strobe Egde live action.

Strobe Edge Live Action Sub Indonesia
Adegan saat Ren dan Ninako mendengar lagu Ai no Uta. (Pinterest)
Film yang diangkat ke layar lebar dari manga berjudul sama karangan Io Sakisaka ini, punya beberapa lagu tema. Salah satunya adalah Ai no Uta atau dalam bahasa bisa diartikan sebagai “Lagu Cinta”. Lagu yang sangat direkomendasikan untuk para penikmat musik Jepang.

Dipopulerkan oleh band Greeeen, lagu ini dimulai dengan melodi yang catchy seakan menggiring pendengar untuk masuk ke dalam bagian dari lagu. “Hei, kau yang kusukai’, jangan tertawa dan dengarkan aku”, sebuah penegasan yang jelas tergambar di bait pertama.

Lagu ini juga ditutup dengan sepenggal lirik yang romantis. “Boku wa kimi to ‘ai’ wo uta yo..”, yang kira-kira dapat dimaknai dengan, “aku akan selalu menyanyikan lagu ‘cinta’ untukmu”.

Di film Strobe Egde sendiri, lagu ini masuk dalam empat scene beruntun. Pertama, saat Ren dan Ninako jalan bersama sewaktu pulang sekolah, di kereta, dan berlanjut saat Kinoshita mendengarkan lagu ini di kamarnya dan terakhir ketika keduanya berbagi earphone.

Berikut potongan lagu Ai no Uta versi Whiteeeen.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...